
Kunjungan Kerja Anggota KPU RI Betty Epsilon Idroos Ke KPU Maluku Utara.
malut.kpu.go.id,- Ternate. Ketua KPU Malut, Pudja Sutamat, didampingi Anggota Buchari Mahmud, Reni SA Banjar, Safrina Rahma Kamaruddin, serta Sekretaris KPU Malut, Efendi Latuconsina, menerima kunjungan kerja Anggota KPU RI Betty Epsilon Idroos, di kantor KPU Malut, Selasa (4/4)
Disela-sela kunjungannya, Betty yang didampingi Kepala bagian Infrastruktur, dan Jaringan, Pusat Data dan Informasi, (Pusdatin) KPU RI, Andre Putra, berkesempatan melaksanakan pertemuan singkat bersama seluruh jajaran KPU Provinsi Malut, Dalam kesempatannya, Betty berharap agar jajaran komisioner dan sekretariat dapat menjalankan tugas sebaik mungkin, profesional, dan selalu menjaga integritas lembaga.
Tahapan pemutakhiran data pemilih yang saat ini tengah berlangsung adalah data pemilih sementara (DPS) juga harus diselesaikan dengan baik, mengingat data pemilih erat kaitannya dengan tahapan-tahapan lain, tegasnya.(ZD)